Surat Dewan Komisaris

April 15, 2019, 4:30 pm | Admin

Pemegang Saham yang terhormat,

 

Tahun 2022 merupakan tahun yang sungguh bersejarah bagi Adaro Energy Indonesia, dimana kami merayakan hari ulang tahun yang ke-30. Selama bertahun-tahun, kami senantiasa mengembangkan dan meningkatkan diri agar siap untuk menghadapi segala tantangan dan menangkap peluang-peluang baru. Dewan Komisaris ingin menggunakan kesempatan ini untuk mengucapkan selamat kepada Direksi karena telah memandu perusahaan menjalani tahun yang hebat dan menempatkan perusahaan di posisi yang kokoh sehingga kita dapat mengeksekusi rencana dan strategi perusahaan.

Dengan senang hati, saya akan menyampaikan beberapa pencapaian utama Adaro Energy Indonesia pada tahun 2022, yang tercatat sebagai tahun yang luar biasa bagi industri ini, dimana harga batu bara dunia melonjak dan menyentuh rekor tertinggi di kuartal ketiga. Kami juga sukses mencapai target operasional maupun keuangan, terutama berkat model bisnis yang terintegrasi, sehingga kami dapat mempertahankan efisiensi dan keunggulan operasional, sekaligus memanfaatkan peluang dalam industri ini.

 

Kajian terhadap rencana kerja dan kinerja

Atas nama Dewan Komisaris, pada kesempatan ini saya juga ingin mengapresiasi Direksi atas keputusan strategis yang diambil di saat yang tepat di tahun ini. Kami memandang bahwa Direksi telah mampu untuk melindungi perusahaan dengan membangun landasan bagi strategi transformasi perusahaan ke depan dan menangkap peluang untuk berekspansi lebih jauh melampaui sektor batu bara.

Tahun 2022 juga merupakan awal perjalanan transformasi kami. Kami sukses mendaftarkan perusahaan anak, PT Adaro Minerals Indonesia Tbk (BEI: ADMR), di bursa sehingga diperdagangkan mulai tanggal 3 Januari 2022. Dengan senang hati pula saya sampaikan bahwa pendaftaran ini oversubscribed 179 kali di masa pooling, cerminan kepercayaan pasar terhadap ADMR dan model bisnisnya. Selanjutnya pada perayaan HUT ke-30 Adaro, kami mengumumkan penyederhanaan struktur bisnis kami menjadi tiga pilar pertumbuhan: Adaro Energy, Adaro Minerals dan Adaro Green. Saya percaya bahwa struktur bisnis yang baru ini akan mendukung pertumbuhan Adaro yang berkelanjutan dan memungkinkannya untuk menangkap peluang dalam ekosistem energi dan mineral.

Dengan begitu kuatnya harga batu bara pada tahun 2022, yang mencatat rekor tertinggi $457,8/ton pada bulan September 2022, upaya Direksi untuk senantiasa meningkatkan efisiensi biaya serta memperkuat struktur permodalan, telah memungkinkan kami untuk memanfaatkan pasar yang sangat kondusif dan memperkuat posisi kas secara signifikan. Kondisi harga batu bara yang tinggi mendukung peningkatan volume penjualan dan dengan demikian kami mencatat laba yang melebihi ekspektasi. Posisi keuangan yang kuat ini memberikan angin segar bagi prospek bisnis ke depan. Kami unggul dalam hal biaya berkat model bisnis yang terintegrasi. Integrasi ini juga memungkinkan kami untuk mendapatkan kontribusi dari bisnis-bisnis selain pertambangan batu bara, yang melindungi profitabilitas dan menjamin kelangsungan bisnis.

 

Eksekusi strategi

Bersama Komite Audit, Dewan Komisaris mengawasi efektivitas prinsip-prinsip Tata Kelola Perusahaan yang Baik. Sebagaimana pada tahun sebelumnya, kami terus mempertahankan komunikasi intensif dengan Direksi pada tahun 2022 dimana Direksi secara berkala menyampaikan informasi terkini mengenai kinerja perusahaan kepada Dewan Komisaris.

Dewan Komisaris sepenuhnya mendukung aspirasi Direksi  untuk mentransformasikan dan mendiversifikasi grup ini dari perusahaan pertambangan dan energi, menjadi perusahaan yang juga berbisnis mineral dan pengolahan mineral. Dengan mengembangkan kawasan industri di Kalimantan Utara menjadi kawasan industri pertama yang dialiri energi hijau, kami meyakini bahwa hal ini akan menciptakan bisnis yang berkelangsungan dan berkelanjutan dengan pertumbuhan di jangka panjang, serta menciptakan lebih banyak peluang bagi kami untuk mendukung rencana Pemerintah  RI untuk menciptakan ekonomi sirkular.

 

Pandangan kami terhadap target kinerja keuangan dan operasional AEI tahun 2023

Kami telah mengkaji dan mengevaluasi panduan perusahaan untuk tahun 2023, dan sepenuhnya mendukung target keuangan dan operasional yang ditetapkan Direksi. Kami akan terus mengawasi eksekusi rencana bisnis jangka pendek maupun panjang perusahaan, termasuk implementasi rencana transformasi bisnis. Bersama Direksi, kami akan merumuskan strategi demi memastikan kelangsungan bisnis dan memberikan nilai kepada para pemangku kepentingan. 

Peran penting ESG dalam industri pertambangan telah diakui secara luas. Atas dasar ini, kami bekerja sama dengan konsultan berkelas dunia untuk menentukan cara terbaik memasukkan inisiatif praktik terbaik ESG ke dalam Grup Adaro.

 

Kepatuhan dan implementasi tata kelola perusahaan (GCG) yang baik

Kami berpandangan bahwa manajemen selalu menerapkan praktik GCG di seluruh operasi dan mengupayakan kepatuhan setinggi-tingginya. Hal ini meliputi kajian dan evaluasi berkala terhadap implementasi prinsip-prinsip GCG untuk mengidentifikasi opsi-opsi perbaikan dan penyesuaian yang diperlukan, serta menjalankan operasi dengan kepatuhan terhadap peraturan perundang-undangan yang berlaku. 

Perusahaan juga terus menanamkan Nilai-nilai Adaro yang terdiri dari integrity, meritocracy, openness, respect dan excellence di antara para karyawan, dengan penekanan pada “integrity” sebagai karakter utama yang harus dimiliki karyawan untuk memastikan bahwa kami memiliki landasan yang kokoh untuk menunjang pertumbuhan perusahaan.

 

Komposisi Dewan Komisaris

Pada Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa yang diselenggarakan pada tanggal 9 Februari 2022, para pemegang saham menyetujui pengunduran diri Dr. Ir. Raden Pardede dari jabatannya sebagai Komisaris Independent AEI dan menyetujui penunjukan Budi Bowoleksono menjadi Komisaris Independen AEI. Kami ingin menyampaikan ucapan terima kasih kepada Dr. Ir. Raden Pardede untuk kontribusinya sebagai Komisaris Independen AEI.

Kami ucapkan selamat bergabung dengan Dewan Komisaris AEI kepada Budi Bowoleksono dan kami percaya pengalaman dan kredensial beliau akan semakin memperkuat peran pengawasan Dewan Komisaris AEI.

 

Terima kasih dan apresiasi

Kami haturkan ucapan terima kasih kepada Direksi atas profesionalisme dan dedikasi mereka dalam mencari jalur strategis yang tepat bagi perusahaan, untuk selalu merencanakan dan membangun landasan demi mempersiapkan perusahaan bukan hanya di jangka pendek, melainkan juga di jangka panjang. Apresiasi yang tulus juga kami haturkan kepada seluruh pemegang saham dan pemangku kepentingan atas kepercayaan dan dukungan mereka kepada AEI selama ini, serta kepada segenap karyawan atas kerja keras dan komitmen mereka.

Terakhir di update pada Kamis, 29 Februari 2024 / 09:17 WIB | 47593